POC Perangsang Buah dengan Bahan Dasar Pisang ~ Kita tinggalkan sejenak pembahasan tentang hidroponik. Kali ini saya tergelitik untuk menulis tentang pertanian organik. Minggu lalu saya melakukan uji coba membuat POC dengan bahan dasar pisang untuk perangsang buah. Menurut artikel yang saya baca, POC dari buah pisang dapat merangsang buah, memperlebat buah, dan memperbesar buah. Tapi hasil uji coba saya belum menunjukkan hasilnya karena baru 1 minggu ini saya uji cobakan pada tanaman buah tin. Untuk hasilnya nanti akan saya update di tulisan saya lain waktu. Saya akan fokus menulis tutorial cara pembuatan POC dari buah pisang. Untuk bahan dan cara-caranya sebagai berikut:
2. Susu, bisa menggunakan susu kental manis 2 sachet
3. Madu sebanyak 2 sendok
4. Yakult sebanyak 2 botol
5. Botol air mineral 1,5 liter
6. Blender
7. Air bersih 400 ml
2. Setelah diblender semua bahan hingga benar-benar halus,lalu diamkan sebentar agar bahan yang diblender tadi dingin.
3. Masukkan kedalam botol air mineral bahan yang telah diblender tadi, tambahkan yakult kedalam botol tersebut. Kocok hingga bahan- bahan tadi tercampur rata. Pastikan masih ada ruang sisa untuk penampungan gas dari proses fermentasi.
4. Tutup rapat dan diamkan selama 7 hari dalam ruangan yang bebas terkena sinar matahari.
5. Setiap hari buka tutup botol untuk membuang gas agar botol tidak meledak.
6. Jika telah tercium bau tape maka proses fermentasi berhasil.
7. Setelah tidak ada gas lagi berarti POC sudah siap digunakan.
Untuk pengaplikasian ke tanaman ambil sekitar 10 ml POC lalu tambahkan 1 liter air, aduk hingga rata. Semprotkan ke tanaman setiap pagi atau sore hari. Sisa airnya bisa disiramkan ke akar tanaman.
Demikian sedikit tutorial tentang Cara Pembuatan POC untuk Perangsang Buah. Semoga bermanfaat.
Bahan untuk Membuat POC Perangsang Buah
1. Buah pisang yang sudah matang sebanyak 4 buah2. Susu, bisa menggunakan susu kental manis 2 sachet
3. Madu sebanyak 2 sendok
4. Yakult sebanyak 2 botol
5. Botol air mineral 1,5 liter
6. Blender
7. Air bersih 400 ml
Cara Membuat POC Perangsang Buah
1. Masukkan buah pisang masak yang telah dikupas kedalam blender bersama dengan susu, madu, dan air. lalu blender hingga halus.2. Setelah diblender semua bahan hingga benar-benar halus,lalu diamkan sebentar agar bahan yang diblender tadi dingin.
3. Masukkan kedalam botol air mineral bahan yang telah diblender tadi, tambahkan yakult kedalam botol tersebut. Kocok hingga bahan- bahan tadi tercampur rata. Pastikan masih ada ruang sisa untuk penampungan gas dari proses fermentasi.
4. Tutup rapat dan diamkan selama 7 hari dalam ruangan yang bebas terkena sinar matahari.
5. Setiap hari buka tutup botol untuk membuang gas agar botol tidak meledak.
6. Jika telah tercium bau tape maka proses fermentasi berhasil.
7. Setelah tidak ada gas lagi berarti POC sudah siap digunakan.
Untuk pengaplikasian ke tanaman ambil sekitar 10 ml POC lalu tambahkan 1 liter air, aduk hingga rata. Semprotkan ke tanaman setiap pagi atau sore hari. Sisa airnya bisa disiramkan ke akar tanaman.
Demikian sedikit tutorial tentang Cara Pembuatan POC untuk Perangsang Buah. Semoga bermanfaat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar